Menduduki Peringkat Ke-8, Kabupaten Magelang Menerima Penghargaan Pembangunan Daerah (PPD) Tahun 2021


Created At : 2021-11-18 00:00:00 Oleh : Sasti Artikel Dibaca : 486











Kota Mungkid (11/11) Pada hari Kamis, 11 November 2021, bertempat di ruang rapat Studio Perencanaan Bappeda dan Litbangda Kabupaten Magelang, Kabupaten Magelang menerima Penghargaan Pembangunan Daerah (PPD) Provinsi Jawa Tengah Tahun 2021 dengan predikat finalis (berada pada peringkat ke-8). Serah terima piagam penghargaan tersebut diwakili oleh Bappeda Provinsi Jawa Tengah dan Bappeda dan Litbangda Kabupaten Magelang.

PPD diberikan sebagai bentuk apresiasi dalam menghasilkan perencanaan yang berkualitas, pencapaian target-target pembangunan daerah, dan juga inovasi pembangunan yang telah dilakukan. PPD bermanfaat untuk memberikan motivasi dan pembelajaran guna pembangunan daerah yang lebih berkualitas. Selain itu, PPD juga bertujuan untuk mendorong pemerintah daerah untuk menyusun dokumen perencanaan yang konsisten, komprehensif, terukur, dan dapat dilaksanakan; mendorong integrasi, sinkronisasi, dan sinergi antara perencanaan pusat dan daerah; mendorong pemda untuk melaksanakan kegiatan secara efektif dan efisien dalam rangka pencapaian sasaran pembangunan; serta mendorong pemda untuk berinovasi dalam perencanaan dan pelaksanaan pembangunan.

Bersama dengan diterimanya Piagam PPD Provinsi Jawa Tengah Tahun 2021, diterima pula semangat untuk terus bersama-sama membangun daerah menuju ke arah yang lebih baik dan masyarakat sejahtera.

GALERI FOTO

Agenda

Tidak ada acara